Bertani Canggih, Manfaatkan Sistem Precision Farming
Irrigation system in function watering agriculutural plants
(Istimewa)Indonesia sebagai negara agraris sangat menaruh perhatian pada industri pertanian. Kemajuan teknologi juga sangat berdampak pada industri pertanian. Kemajuan teknologi diharapkan dapat membantu industri pertanian untuk dapat meningkatkan kualitas pertanian serta memudahkan bagi para petani dan pengelola industri pertanian untuk bekerja secara optimal.
Semakin berkembangnya ilmu pengetahuan dan teknologi tentu menimbulkan inovasi- inovasi untuk industri pertanian. Inovasi teknologi di bidang pertanian memiliki peran yang sangat penting untuk meningkatkan produktivitas pertanian. Berbagai strategi dan tools dikembangkan dan digunakan untuk mengoptimalkan kualitas media tanam dan meningkatkan produktivitas pertanian.
Precision Farming
Salah satu strategi dan tools yang berkembang di dunia teknologi pertanian adalah precision farming. Precision farming adalah pendekatan mutakhir yang melibatkan data, sensor, dan peralatan yang terhubung dengan solusi IoT. akses menuju teknologi ini memudahkan para petani dalam menjalankan pekerjaannya sehari-hari, mengontrol prosesnya dan mengoptimalkan hasil panen.
Dikatakan presisi (tepat) karena proses penanaman dilakukan di waktu yang tepat, sesuai kebutuhan yang spesifik agar memperoleh hasil yang tepat juga. Strategi ini mengandalkan peran teknologi yang besar dalam penggunaannya. Teknologi digunakan untuk mengumpulkan data dan mencari solusi agar produksi sawah dapat sesuai target. Tujuan dari precision farming adalah menghasilkan panen yang berkualitas dengan sumber daya yang sedikit.
Precision farming memiliki manfaat bagi lingkungan dan industri. Untuk industri precision farming dapat membantu pelaku usaha mengoptimalkan sumber daya alam mereka dan mengurangi sampah. Penggunaan lahan dapat ditingkatkan tanpa harus memberdayakan banyak sumber daya manusia. Bagi lingkungan manfaat yang bisa diperoleh adalah dapat mengurangi penggunaan pupuk dan herbisida.
Manfaat Precision Farming
Untuk bidang pertanian precision memiliki beberapa manfaat yaitu :
- Menjadi tolak ukur sebuah keberhasilan panen
Precision farming memiliki kelebihan dimana dapat memonitor metriks- metriks yang sudah ditetapkan seperti tingkat curah hujan, sampel tanah, kebutuhan nutrisi, dan lainnya. Informasi ini sangat penting dan menjadi solusi yang tepat untuk tanaman.
- Meningkatkan efisiensi pengambilan keputusan
Akses data yang didapatkan membantu petani untuk mengambil keputusan dengan tepat. Data dapat membantu mengidentifikasi pola dan memprediksi potensi resiko gagal panen jauh sebelum musim panen.
- Akses data pertanian
Dengan penggunaan Internet of Things (Iot) informasi yang didapat bersifat penting untuk panen yang berkualitas dan juga untuk manajemen pertanian yang terhubung di seluruh penjuru negeri.
- Perlindungan tanaman lebih baik
Precision farming membantu melindungi tanaman dari hama yang beresiko menggagalkan panen dan mengontrol pemakaian herbisida secara efisien.
Penggunaan Internet of Things pada Teknologi Precision Farming
Precision farming adalah teknologi yang menitikberatkan teknologi yang terhubung dengan internet of things. Internet of things membantu petani dengan mengumpulkan data secara real time. Penggunaan IoT dapat memonitor dan menganalisa kondisi lahan dengan matrik tertentu.
IoT juga dikembangkan untuk memonitor ternak, peralatan berat, dan berbagai sumber daya yang diperlukan dalam bercocok tanam dengan baik. Peralatan yang telah terkoneksi dengan baik mampu mendeteksi kekurangan nutrisi pada tanaman agar dapat lebih cepat ditangani.
IoT juga mengoptimalkan proses bercocok tanam dengan membantu petani dalam mengumpulkan data melalui sensor dan menganalisa informasi. Data yang diperoleh akan dievaluasi secara real time dan diobservasi dengan teliti sebelum memutuskan solusi yang tepat. Hal ini bisa dilakukan untuk mengontrol irigasi, kontrol hama, operasional hingga penyimpanan hasil panen juga dapat dimonitor dengan penggunaan IoT.
Beberapa contoh kasus penggunaan IoT adalah dengan adanya penggunaan drone yang membantu melakukan sensor serta pencitraan untuk memetakan lahan. Sehingga dapat mendeteksi permasalahan di lahan yang tidak bisa dilakukan oleh mata manusia.
Selanjutnya Iot juga dapat membantu memeriksa kondisi tanah karena sensor lingkungan yang disematkan di wilayah pertanian dapat membantu merekam perubahan iklim dan kelembaban tanah. ioT juga dapat digunakan untuk membuat mesin- mesin dan peralatan pertanian menjadi modern dari segi teknologinya. (Fitri)